Pemerintah Pusat Berikan Bantuan Berupa Alat Berat untuk Pengelolaan TPA Mamuju
Bupati Mamuju, Sutinah Suhardi menerima bantuan pemerintah pusat berupa alat berat excavator untuk memaksimalkan pengelolaan TPA di Mamuju bersumber dari dana hibah, di Mamuju. ANTARA

Bagikan:

MAKASSAR - Melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Pemerintah Pusat memberikan bantuan alat berat untuk pengelolaan tempat pembuangan akhir (TPA) sampah di Kabupaten Mamuju.

Bupati Mamuju, Sutinah Suhardi di Mamuju, Rabu 22 Desember menjelaskan bantuan pemerintah pusat yang diberikan berupa alat berat excavator untuk memaksimalkan pengelolaan TPA di Mamuju bersumber dari dana hibah APBN.

Ia menyebutkan, alat berat tersebut akan digunakan untuk pengelolaan sampah yang berada di Adiadi Kecamatan Simboro Desa Botteng Kecamatan Simboro dan Kepulauan Kabupaten Mamuju.

Membutuhkan bantuan alat berat

Menurut dia, TPA di Mamuju tersebut sangat padat dan sampahnya terus bertambah sehingga memerlukan bantuan alat berat untuk pengelolaannya.

"TPA Adiadi yang memiliki luas 10 hektare sudah menimbulkan bau menyengat dan segera harus dikelola dengan baik memanfaatkan bantuan alat berat pemerintah pusat ini," katanya.

Ia berharap, bantuan tersebut dapat dimaksimalkan dalam pengelolaan sampah masyarakat Mamuju minimal agar dapat dikategorikan telah mengindahkan syarat kelayakan.

"Pemerintah di Mamuju terus berharap perhatian dan bantuan pemerintah pusat dalam meningkatkan pengelolaan sampah di Mamuju," katanya.

Kepala balai prasarana pemukiman wilayah Sulbar, Normansjah Wartabone berharap target meningkatkan pengelolaan persampahan di Mamuju dapat dijalankan dengan baik dan mengalami peningkatan.

Ikuti info dan berita lainnya di VOI, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!