MAKASSAR - Pengurus Golkar Sinjai yang telah disahkan oleh Ketua DPD Partai Golkar Sulawesi Selatan HM Taufan Pawe adalah perpaduan kader senior dan milenial agar lebih gesit dalam memulai proses pembangunan sampai masa yang akan datang.
Hal itu dikemukakan Ketua Partai Golkar Kabupaten Sinjai Hj Andi Kartini Ottong di sela-sela penyerahkan SK kepengurusan DPD Golkar Sinjai periode 2021 - 2026 kepada perwakilan pengurus dari kader milenial.
Pada sidang pleno pertama di Kantor Golkar Kabupaten Sinjai itu, diungkapkan bahwa komposisi kepengurusan partai bergambar pohon beringin itu mengusung semangat kaum muda untuk mengembalikan kejayaan Partai Golkar, sekaligus lebih kreatif dalam mendukung kemajuan pembangunan hingga masa mendatang.
"Ini menandakan bahwa kepengurusan Golkar tetap menyeimbangkan antara kaum milenial dan orang tua dan kami yakini ini mampu mengembalikan kejayaan Partai Golkar di Kabupaten Sinjai secara bermartabat," katanya.
Sebagai kader senior, tentu para orang tua ini akan memberikan contoh dan garis-garis haluan partai yang patut dijalankan. Sementara kaum milenial ini diharapkan mampu memberikan kontribusi yang besar bagi kejayaan partai.
Kader perempuan Partai Golkar
Selain itu, lanjut Andi Kartini, aturan 30 persen kaum perempuan juga terpenuhi dalam struktur kepengurusan partai ini. Kader-kader perempuan Partai Golkar Insya Allah pilihan yang tentu saja berkualitas dan beberapa pengurus sudah lama berkecimpung di bidang sosial maupun pemerintahan.
Dari 94 pengurus Partai Golkar Sinjai, ada empat mantan Kepala Dinas yang bergabung di antaranya Tjejep Maman, Hj Mas Ati, A Awaluddin dan Ir Harsid Yarham.
Pada kesempatan itu, dia juga mengungkapkan, jika saat ini harus menghadapi berbagai event politik. Karena itu, para pengurus Golkar harus siap menghadapinya.
"Untuk Pilpres, kita sudah memiliki kader terbaik untuk menjadi presiden yakni Airlangga Hartarto dan ini kita sosialisasikan terus," katanya.
"Olehnya itu, kekompakan dan loyalitas pengurus sangat diperlukan," katanya.
BACA JUGA:
Ikuti info dan berita lainnya di VOI, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!