5 Teknik Berciuman Bibir yang Membuat Pasangan Anda Makin Bergairah
Ilustrasi berciuman yang bikin pasangan makin bergairah (Freepik)

Bagikan:

MAKASSAR - Aktivitas fisik bagi pasangan sangat penting dijalankan sebab bermanfaat menjaga kehangatan hubungan dan eratnya chemistry. Seperti aktivitas fisik yang kerap dilakukan selama bercinta, yakni berciuman bibir.

Secara psikologis, aktivitas berciuman juga mampu meredakan stres, kecemasan, dan meningkatkan oksitosin atau hormon cinta. Dengan berciuman bibir, perasaan bahagia akan berkembang dan bisa dilakukan dengan sejumlah teknik.

Bitting atau lip-sucking

Dilansir Yourtango, Kamis, 1 Juli, ciuman bibir baik dilakukan pasangan khususnya saat melakukan foreplay, sebab dapat merangsang hasrat seksual pasangan. Bitting lips atau ciuman bibir yang disertai gigitan kecil, efektif meningkatkan gairah.

Sedangkan teknik lip-sucking dengan menghisap bibir pasangan dengan lembut. Perlu berhati-hati jika melakukannya. Ukur ritme, energi, dan ketahui pasti kondisi pasangan. Sebab apabila terlalu kencang, nanti bisa merusak suasana 'hangat' bersama pasangan.

Mid-sex kiss

Bagi pasangan halal, berhubungan seksual membutuhkan variasi. Tambahkan juga ciuman bibir ditengah aktivitas bercinta. Teknik ciuman bibir yang pastinya bakal disukai pasangan ini melibatkan lidah dan mulut. Hati-hati, ciuman yang terlalu basah bisa mengganggu suasana romantis.

French kiss

Sebab ciuman ini dianggap bikin ‘basah’, maka perlu dilakukan ketika momennya tepat. Teknik French kiss melibatkan lidah. Biarkan lidah menjelajahi mulutnya dan pasangan akan terangsang hebat.

Sarannya, jangan terlalu dalam dan terlalu sering melibatkan lidah. Buat suasana romantis sedikit misterius dan menggemaskan.

The melancholy romantic

Suasana romantis kerap identik dengan cahaya temaram dan ciuman bibir selama beberapa detik. Agar hubungan Anda dan pasangan makin romantis, teknik berciuman bibir yang ini bisa dilakukan. Caranya, tempelkan bibir pada bibir pasangan dan tahan beberapa detik dengan beri sedikit tekanan.

Tutup sesi berciuman dengan melepaskan bibir sambil menyapukan lidah keseluruh bagian bibir pasangan.

Kecupan kecil

Teknik selanjutnya, daratkan bibir Anda di bibir pasangan, sekilas saja. Lalu buang muka, usahakan tetap cool agar pasangan mengejar lebih jauh. Cara ini bisa dilakukan untuk melayangkan kode.

Disamping memberikan ciuman bibir, penting juga memberi kecupan pada dahi, hidung, dagu, maupun pipi. Kecupan sederhana yang enggak ‘basah’ ini juga sangat bermakna sebab mampu meningkatkan rasa percaya diri pasangan Anda.

Mengungkapkan ikatan emosional dengan pasangan memang tak selalu dengan sentuhan fisik, tetapi jika tidak dilakukan bisa berefek besar pada kehangatan hubungan. 

Artikel ini pernah tayang sebelumnya di VOI, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!