Berita Makassar Terkini: JCH Kloter 4 Terbang Menuju Tanah Suci dengan Bahagia dan Haru
JCH Kloter 4 Embarkasi Makassar sesaat sebelum bertolak ke Arab Saudi menunaikan ibadah haji. ANTARA

Bagikan:

MAKASSAR - Jamaah calon haji (JCH) yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 4 PPIH Embarkasi Makassar meninggalkan Tanah Air menuju Tanah Suci di Arab Saudi untuk menunaikan ibadah haji.

Sekretaris PPIH Embarkasi Makassar Ikbal Ismail di Makassar, Selasa, menjelaskan, linangan air mata hampir mewarnai semua JCH tersebut karena terharu dan bahagia.

"Mereka semua yang meneteskan air mata karena merasa bahagia. Ada yang mengaku sudah belasan dan puluhan tahun menunggu waktu mendatangi Tanah Suci untuk menyempurnakan salah satu rukun imannya," katanya.

Dia menyebutkan para JCH dari empat kabupaten dan kota yang melebur dalam satu kloter itu sudah memakai pakaian ihram sehingga sesampainya di Jeddah, Arab Saudi akan langsung menunaikan ibadah hajinya.

Adapun para JCH dari empat kabupaten dan kota di Sulsel itu yakni, Kabupaten Pinrang sebanyak 164 orang, Kabupaten Luwu 124 orang, Kabupaten Barru 80 orang dan Kota Makassar sebanyak 21 orang JCH.

Fokus ibadah dan manfaatkan waktu dengan baik

Sebelum melepas kloter 4, Ikbal Ismail kembali mengingatkan kepada pada jamaah untuk lebih fokus beribadah dan menggunakan waktu selama berada di Tanah Suci.

"Gunakan betul kesempatan ini untuk fokus beribadah, perbaiki niat. Ibadah ini tergantung niat bapak ibu, jangan lagi ada niat untuk dipanggil pak haji atau ibu haji. Hilangkan niat itu semua, Ingat, naik haji untuk mengikuti panggilan Allah. Bapak ibu saat ini sudah berpakaian umrah, itu berarti di atas pesawat nanti kita akan mulai berniat umrah. Perbaiki niat bapak ibu," katanya.

Ia menambahkan JCH adalah duta besar bangsa Indonesia, Duta Besar Sulawesi Selatan, dan duta besar daerah masing-masing sehingga diminta untuk selalu menjaga sikap, perilaku dan tingkah laku dalam menjalankan ibadah haji.

"Jaga nama baik Indonesia, jaga nama baik embarkasi, dan jaga nama baik daerah kita masing-masing. Jaga kekompakan, jaga persatuan, miliki rasa solidaritas yang tinggi di antara kita. Sehingga kita bisa saling bantu membantu selama di Tanah Suci," demikian  Ikbal Ismail.

Ikuti info dan berita lainnya di VOI, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!

Ikuti artikel dan berita Sulsel terkini, klik link berikut untuk update info terbaru.