MAKASSAR - Melalui Instagram, Kalina Oktarani membagikan momen bersama dengan putranya, Azka Corbuzier. Namun, postingan itu malah mengundang komentar negatif dari warganet.
Kalina mengunggah percakapan dengan Azka melalui Whatsapp. Foto itu memperlihatkan Azka yang mengucapkan tahun baru kepada sang ibunda.
BACA JUGA:
"Happy new year ma," tulis Azka.
Kalina Oktarani pun membalas dengan mengucapkan "I love you" dan Azka yang dibalas "love you too" oleh Azka.
Komentar dari Warganet
Kalina juga memamerkan akun Instagram Azka yang mengikutinya kembali setelah sekian lama.
"Kebahagiaan di awal 022. Bahagianya aku itu sederhana. Bersama dia, cukup," tulis Kalina Oktarani di bagian keterangan foto.
Momen bahagia ini malah mengundang komentar negatif dari warganet. Tidak sedikit dari mereka yang mengatakan Kalina melupakan Azka saat dekat dengan Vicky Prasetyo. Padahal Azka sendiri mengaku tidak merestui hubungan ibunya.