Prakiraan Cuaca BMKG Sebut Sebagian Wilayah Indonesia pada Senin 25 Oktober Berpotensi Hujan Sedang hingga Lebat
Ilustrasi - Salah satu warga berkendara saat hujan mengguyur wilayah Kota Palangka Raya (Rendhik Andika/Antara)

Bagikan:

MAKASSAR - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengumumkan peringatan dini mengenai potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang terjadi di sebagian wilayah di Indonesia pada Senin, 25 Oktober.

Dilansir Antara, potensi hujan sedang hingga lebat yang disertai kilat/petir dan angin kencang diprakirakan terjadi di Aceh, Bangka Belitung, Bengkulu, Jambi, Lampung, Banten, Jawa Barat, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, dan Maluku.

Hujan sedang hingga lebat

Kemudian hujan sedang hingga lebat juga berpotensi terjadi di Nusa Tenggara Timur (NTT), Papua Barat, Riau, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Sumatera Barat, dan Sumatera Selatan. Sementara di Nusa Tenggara Barat (NTB) berpotensi hujan disertai angin kencang.

Selain itu, BMKG juga memperingatkan untuk mewaspadai gelombang tinggi hingga 2 meter di Selat Lombok bagian utara dan selatan, Selat Alas bagian selatan, Samudera Hindia Selatan NTB dan Selat Sape bagian selatan.

Sedangkan di wilayah DKI Jakarta diprakirakan hujan turun berdurasi singkat di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada sore hari.

Artikel ini pernah tayang sebelumnya di VOI, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!