MAKASSAR - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi sebagian besar wilayah di Indonesia akan mengalami cuaca cerah berawan.
Dilansir Antara, Jumat, 22 Oktober, dari informasi prakiraan cuaca yang diberitakan BMKG lewat laman www.bmkg.go.id di Jakarta, Jumat, cuaca cerah berawan diperkirakan akan dialami oleh sejumlah daerah, antara lain Banda Aceh, Bengkulu, Bandung, Semarang, Pangkal Pinang, Lampung, Padang, Palembang, Medan, Denpasar, Tanjung Selor, Mataram, Kupang, Makassar, Kendari, Sofifi dan Jayapura.
Wilayah berpotensi berawan
Untuk wilayah Serang, D.I. Yogyakarta, Jakarta, Jambi, Pontianak, Palangkaraya, Tanjung Pinang, Gorontalo, Banjarmasin, Palu, Manado serta Ambon berpotensi berawan.
Selanjutnya wilayah yang akan mengalami hujan ringan adalah Samarinda, Mamuju, dan Manokwari.
Sementara itu, cuaca di Surabaya diprediksi akan cerah, untuk wilayah Pekanbaru berpotensi berkabut.
Artikel ini pernah tayang sebelumnya di VOI, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!
BACA JUGA:
-
| BERITA
Akhir Pekan, Cuaca di Sebagian Besar Indonesia Diprakirakan Cerah Berawan
27 Januari 2024, 08:05