Makassar—Berkunjung ke rumah calon mertua mungkin tak semudah main ke rumah teman atau jalan-jalan ke tempat saudara. Pastinya, butuh persiapan mulai dari pemilihan baju, cara bersikap, serta tak lupa buah tangan untuk diberikan pada calon mertua.
Buah tangan bisa dijadikan simbol sebagai rasa menghargai Anda ke calon mertua. Tidak perlu sesuatu yang mewah, cukup barang sederhana namun elegan, pasti bakal disukai keluarga.
BACA JUGA:
Nah, jika Anda berencana mengunjungi calon mertua dalam waktu dekat, berikut ada beberapa inspirasi buah tangan yang pas dibawa untuk calon mertua.
Kue
Kue bisa Anda berikan sebagai buah tangan sederhana untuk calon mertua. Pilih kue berkualitas serta memiliki rasa menarik. Biasanya, orang tua memiliki pilihan kue favorit tersendiri dan kalau Anda ragu, coba tanyakan saja pada pasanganmu kue apa yang disukai mertua.
Jangan lupa taruh kue di kemasan yang mengesankan. Kalau Anda tinggal di luar kota, bawakan kue khas dari kota tempat tinggal Anda.
Camilan kering
Selain kue, Anda juga bisa berikan camilan kering sebagai buah tangan untuk calon mertua. Ada banyak ragam camilan kering di pasaran dan Anda bisa memilih mana yang sekiranya bakal disukai keluarga pasanganmu.
Martabak dan roti bakar
Rasanya, tak ada yang bisa menolak kenikmatan dua kudapan ini. Bawalah martabak dan roti bakar dengan rasa kesukaan calon mertua. Meski tampak sederhana, namun camilan ini bisa jadi pelengkap saat Anda dan calon mertua sedang duduk santai bersama.
Buah
Buah pun bisa Anda jadikan buah tangan untuk calon mertua. Membawa buah bisa bikin calon mertua senang dan merasa diperhatikan kesehatannya. Pastikan memilih buah berkualitas serta pilih packaging yang menarik.
Masakan sendiri
Kalau Anda pandai memasak, cobalah sajikan masakan sendiri untuk calon mertua. Buat masakan yang disukai mertua atau bisa juga masak makanan yang paling kamu bisa dan sudah terbukti enak oleh orang terdekatmu.
Teknik ini akan memberikan nilai plus Anda di mata calon mertua. Jangan lupa, sajikan dengan tampilan yang menarik.
Artikel ini pernah tayang di VOI.id, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!