Transgender Asal Makassar Bobol Kartu Kredit Bule AS di Denpasar Karena Merasa Kecewa
Rilis kasus pencurian di Mapolsek Denpasar Selatan, Selasa (15/3). (FOTO Humas Polsek).

Bagikan:

MAKASSAR - Transgender asal Makassar, Sulawesi Selatan, berinisial AI (40) diringkus polisi karena membobol villa dan mencuri barang berharga milik Warga Negara Asing (WNA) asal Amerika Serikat, bernama Robert Lee Booner, JR.

"Modus operandinya, membobol villa yang kosong di malam hari dan merusak tempat pemasangan safety box," kata Kapolsek Denpasar Selatan Kompol I Gede Sudyatmaja, di Mapolsek Denpasar Selatan, Selasa, 15 Maret.

Peristiwa berlangsung di villa Jalan Danau Poso, Sanur Kauh, Denpasar Selatan pada 10 Februari.

Korban baru mengetahui pembobolan di villa karena safety box yang berisi barang berharga seperti perhiasan, uang 1.200 dolar AS termasuk kartu kredit hilang.

"Untuk kerugian kurang lebih Rp20 juta dan korban melaporkannya ke pihak kepolisian," imbuh Sudyatmaja.

Pelaku kecewa terhadap korban

Polisi langsung lakukan penyelidikan atas kasus ini dan mendapatkan transaksi menggunakan kartu kredit milik korban. Polisi pun menangkap pelaku.

"Kartu kredit sempat digunakan oleh yang bersangkutan untuk belanja," kata dia.

Dalam pemeriksaan, pelaku mengaku kecewa terhadap korban. Namun kecewa yang dimaksud tak dijelaskan pelaku.

"Motifnya karena yang bersangkutan kecewa sama si bule melakukan hal itu (pencurian). Betul dibooking untuk melayani seksual, dia sudah transgender," ujar Sudyatmaja.

Pelaku diketahui juga sebagai residivis kasus yang sama di wilayah Bali yang memang mengincar orang asing.