Makassar--Art Therapy merupakan salah satu dari berbagai metode yang dapat dijalankan untuk memulihkan kesehatan mental dan juga meningkatkan kualitas kesehatan mental. Terapi ini pada umumnya dilakukan dengan cara menuangkan emosi untuk para penderita gangguan kesehatan mental dalam bentuk sebuah karya seni.
Kenapa? sebab menjalankan aktivitas yang berhubungan dengan seni mampu memberikan pengalaman yang menyenangkan. Untuk mengetahui lebih banyak manfaat art therapy, mari simak ulasan mengenai beberapa manfaat art therapy berikut.
BACA JUGA:
-
| LIFESTYLE
4 Manfaat Tidur Malam yang Berkualitas bagi Kesehatan Mental Anda
07 Agustus 2021, 15:00
Melepaskan stress
Art therapy dapat dimanfaatkan untuk menghilangkan stres dan menenangkan pikiran serta tubuh. Penelitian membuktikan bahwa saat seseorang menggambar, melukis, dan bentuk kreativitas lainnya, kadar dopamin cenderung meningkat. Orang yang sedang dalam kondisi stress dan depresi, tubuh mereka menghasilkan dopamin dalam jumlah yang rendah. Art therapy sudah terbukti membantu menambah kadar dopamin dan membantu pasien merasa lebih bahagia.
Menstimulasi fungsi mental
Bagi Anda yang merasa sulit untuk berkonsentrasi, jalanilah aktivitas yang berhubungan dengan seni. Penelitian menunjukan bahwa art therapy memberikan manfaat dalam hal meningkatkan konsentrasi, baik pada orang dewasa maupun anak-anak. Sebab membuat karya seni dapat membantu seseorang tenggelam dalam keadaan relaksasi yang terstimulasi, sehingga memungkinkan otak untuk fokus pada sesuatu tanpa terlalu banyak berpikir.
Mengekspresikan diri dan perasaan
Seni dapat menjadi cara untuk mengomunikasikan pikiran dan emosi secara lebih sederhana. Hal ini juga dapat memberi kesempatan kepada diri kita untuk mengenal diri lebih jauh, seperti mengenal kekuatan dan kelebihan kita. Sebab, art therapy mampu membuat perasaan yang kalut dan rumit menjadi lebih sederhana, sehingga Anda lebih mudah berbagi emosi yang rasakan dari waktu ke waktu.