Bagikan:

JAKARTA - Masa hiatus NOAH sepertinya sudah menuju akhir. Setelah rehat menjalani aktivitas ngeband yang padat, kini Ariel, Lukman dan David bersiap menyapa kembali para Sahabat dengan karya baru.

Pada 19 Februari kemarin trio musisi ini menggelar siaran live di platform media sosial mereka. Ariel dkk akhirnya mengumumkan jika mereka bakal merilis lagu baru berjudul Suara Dalam Kepala.

Single ini terasa spesial karena menandai kembalinya NOAH yang sempat rehat selama sekitar setahun. Menariknya lagi, kali ini mereka berkolaborasi dengan Ramengvrl.

"Fix banget 21 Februari 2025 #SuaraDalamKepala šŸ¤Æ #SuaraDalamKepala #SDK #MusicaStudios," demikian bunyi keterangan unggahan tersebut.

Di unggahan Instagram terbaru, NOAH dan Musicca Studio's meluncurkan cuplikan lagu Suara Dalam Kepala dengan artwork yang mencuri perhatian. Terdengar part yang tampaknya jadi bagian chorus untuk lagu tersebut.

Terdengar sesaat sebelum Ariel bernyanyi, ada sekilas suara Ramengvrl yang mengisi part rap yang jadi kekuatan utamanya. Postingan itu juga menandai akun Instagram sang rapper, menguatkan adanya kolaborasi unik ini.

Sahabat NOAH pun antusias menyambut kembalinya Ariel dkk dengan karya baru. Mereka juga tak sabar bisa menyaksikan kembali NOAH mengguncang panggung-panggung musik setelah rehat sesaat.