MAKASSAR - Saat memilih tanaman hias, Anda dapat menyesuaikan dengan tempat tanaman tersebut diletakkan atau lokasi Anda tinggal. Jika di kawasan tropis dengan suhu hangat, bisa juga dengan menerima rekomendasi tanaman hias yang tidak membutuhkan banyak cahaya matahari.
Berikut referensi tanaman hias yang dapat diletakkan di ruang tamu atau ruangan lain di dalam rumah.
BACA JUGA:
Spider plant
Tanaman air yang bisa hidup dengan paparan cahaya matahari enggak langsung, salah satunya adalah spider plant atau Chlorophytum comosum. Saat tumbuh anakan, Anda bisa memotong dan memindahkannya di pot baru.
Jangan lupa untuk mengganti airnya 2-3 hari sekali agar tidak ditumbuhi lumut.
Tradescantia
Rata-rata setiap varian tradescantia berwarna ungu, baik polos maupun varigata. Tanaman hias yang bisa hidup dengan media tanam air ini sudah digemari sejak lama. Biasanya, penggemar terrarium memakainya bersamaan dengan tanaman lain.
Lucky bamboo
Bambu keberuntungan dengan batang yang dipilin dan menggunakan media tanam air acap dipajang untuk hiasan ruang tamu. Lucky bamboo punya nama botani Dracaena sanderiana. Agar terlihat lebih cantik, Anda bisa memilih vas yang estetik.
Syngonium
Ada berbagai varian syngonium atau dikenal juga dengan arrowhead plant. Mulai dari berwarna komposisi hijau kekuningan dan cokelat kehijauan. Tidak hanya bisa tumbuh dengan media tanam air Syngonium juga bisa tumbuh di atas tanah yang gembur.
Begonia
Supaya akarnya tidak mudah busuk, air sebagai media tanaman begonia perlu diganti setiap seminggu sekali. Tanaman ini juga cantik diletakkan dalam pot kaca bening sehingga terlihat akarnya tumbuh.
Hal paling utama dari referensi di atas adalah perawatan dengan tepat cara yang tepat. Apabila diletakkan dalam ruangan dan tidak banyak paparan matahari, cek secara rutin media tanam serta akarnya. Jangan lupa secara berkala memberinya nutrisi.
Artikel ini pernah tayang sebelumnya di VOI, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!