MAKASSAR - Pernikahan Via Vallen dan Chevra Yolandi tinggal selangkah lagi. Kamis, 14 Juli, Via Vallen mengadakan prosesi siraman yang ditayangkan langsung di salah satu TV swasta. Setelah siraman, acara akan dilanjutkan pada ijab qobul.
Sebelumnya, Via Vallen mengunggah salah satu foto prewedding dengan memakai busana adat Jawa. Dalam foto tersebut, Chevra terlihat menarik tangan Via Vallen yang sedang duduk tersungkur. Dalam pemotretan pre-wedding tersebut, mereka juga mengenakan pakaian adat Jawa.
BACA JUGA:
-
| BERITA
Perilaku Korupsi Dapat Dipicu Gaya Hidup Mewah dan Tuntutan Pasangan
12 Agustus 2022, 11:05
Via Vallen terlihat cantik dengan busana pengantin khas Jawa dengan warna hitam dan embroidery mas. Dipadukan dengan kain batik yang menunjukkan pengantin Jawa sesungguhnya.
Penampilan Via Vallen semakin cantik dengan sanggul paes khas pengantin Jawa. Sementara itu, Chevra terlihat gagah dengan mengenakan beskap berwarna hitam emas serasi dengan Via Vallen. Kain batik yang sama dengan Via Vallen dikenakan sebagai paduan busana lengkap dengan keris dan blankon.
Jatuh hati karena hormat pada ibu
Mereka menunjukkan rasa bahagia dengan berbagai senyum dan tawa dalam unggahannya. Via Vallen dan Chevra Yolandi resmi bertunangan pada Mei 2022. Mereka membagikan kabar tersebut lewat akun Instagram-nya masing-masing.
"Mungkin nggak banyak yang tahu kenapa aku bisa menjatuhkan hati ke kamu. Aku suka kamu karena kamu hormat sama ibumu, karena kamu sayang sama ibumu," kata Via Vallen lewat video lamaran yang dia unggah.
Hubungan Via dan Chevra jauh dari kabar miring, pasalnya mereka jarang berbagi momen antara satu sama lain.
Pernikahan Via Vallen dan Chevra Yolandi akan diselenggarakan selama lima hari mulai dari pengajian, siraman, akad nikah, midodareni, dan resepsi. Seluruh rangkaian pernikahan diselenggarakan di Sidoarjo dan Surabaya.
Ikuti info dan berita lainnya di VOI Sulsel, Klik Tautan Berikut untuk info selengkapnya.
Tag: seleb via vallen pernikahan