Berita Sulbar Terkini: Aset Sulbar Belum Dikelola Maksimal untuk Tingkatkan Pendapatan
Sekda Sulbar Muhammad Idris mengatakan, pemerintah Sulbar memiliki aset yang mampu meningkatkan pendapatan daerah diantaranya adalah aset tanah, aset budidaya perikanan, lahan pertanian, maupun pelabuhan namun belum dikelola maksimal di Mamuju

Bagikan:

MAKASSAR - Aset yang dimiliki Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) belum dikelola secara maksimal untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD).

"Aset Sulbar belum memacu PAD sehingga kedepan mesti dikelola dengan baik," kata Sekda Sulbar Muhammad Idris di Mamuju, Kamis 16 Juni.

Ia menjelaskan, Pemprov Sulbar memiliki aset yang mampu meningkatkan pendapatan daerah, di antaranya adalah aset tanah, aset budi daya perikanan, lahan pertanian, maupun pelabuhan.

"Aset tersebut seharusnya dapat memacu PAD ketika dikelola dengan baik, agar pendapatan daerah dapat meningkat, untuk digunakan melaksanakan pembangunan," katanya.

Pengelolaan aset Sulbar akan dioptimalkan

Oleh karena itu, ia mengatakan, pengelolaan aset Sulbar ke depan, akan dimaksimalkan melalui Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).

"BUMD Sulbar yang akan dimaksimalkan untuk mengelola aset Sulbar, agar aset itu mengkontribusi pendapatan daerah sehingga dapat meningkat dengan pengelolaan yang baik," katanya.

Ia menyampaikan, pemerintah Sulbar dalam waktu dekat juga akan merekrut calon direktur dan jajaran direksi BUMD Sulbar yang baru, yang dapat bekerja profesional bekerja dan mengerti bisnis.

"BUMD akan dikelola orang profesional dan memiliki kemampuan bisnis, agar dapat bekerja meningkatkan pendapatan daerah, dan memaksimalkan pengelolaan aset Sulbar, yang bisa meningkatkan pendapatan daerah," katanya.

Ia mengatakan, BUMD akan dijadikan pemerintah Sulbar sebagai sumber utama dalam menyerap dan mengelola setiap potensi pendapatan menjadi PAD.

Ikuti info dan berita lainnya di VOI, Waktunya Merevolusi Pemberitaan!

Ikuti artikel dan berita Sulsel terkini, klik link berikut untuk update info terbaru.