Dicolek Warganet Terkait Informasi Penyekapan 54 WNI di Kamboja, Ganjar Perintahkan Disnaker untuk Gercep
Ganjar Pranowo (Foto via Pemprov Jateng)

Bagikan:

MAKASSAR - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo langsung bergerak cepat menanggapi laporan warga terkait dugaan penyekapan 54 Warga Negara Indonesia (WNI) di Kamboja. Walaupun hanya melalui medsos, Ganjar memerintahkan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jateng untuk meninjau langsung.

Awalnya seorang warganet dengan akun @angelinahui97 melaporkan mengenai adanya penyekapan terhadap 54 WNI di Kamboja. Lewat postingan tersebut, ia meminta tolong ke Ganjar untuk segera dibantu.

"Segera cek @nakertrans.provjateng," perintah Ganjar.

Perintah itu langsung ditindaklanjuti oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jateng. Laporan itu langsung dicek dan ditindaklanjuti dengan pihak terkait.

"Kami langsung menindaklanjuti laporan itu dan mendapat informasi dari WNI atas nama Mohammad Effendy. Dia mewakili 54 WNI yang bekerja di Negara Kamboja yang diduga mengalami penipuan penempatan tenaga kerja dan diduga juga terjadi tindakan perdagangan orang (TPPO)," kata Kepala Disnakertrans Provinsi Jateng, Sakina Rosellasari, Kamis 28 Juli dalam keterangan resmi Pemprov Jateng.

Koordinasi dengan Kemenlu

Para WNI di Kamboja itu, Sakina melanjutkan, dijanjikan sebagai operator, call center dan bagian keuangan. Namun di lokasi penempatan tidak sesuai dengan kesepakatan awal.

"Modus pemberangkatan secara unprosedural dengan mengunakan agency perseorangan dengan setiap WNI yg berangkat dengan agency yang berbeda. Menurut Informasi dari yang bersangkutan, bahwa dimungkinkan dalam tiga hari kedepan akan diperdagangkan," jelasnya.

Pihaknya juga sudah menjalani upaya dengan berkoordinasi dengan Direktorat Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) dan Direktorat Perlindungan PMI.

"Kami terus pantau perkembangan kasus ini dan berharap bisa segera ada perkembangan terbaik," jelasnya.

Saat ini lanjut Sakina, Kementerian Luar Negeri dan KBRI Kamboja sedang menyelesaikan persoalan ini, dan tengah dilakukan pendalaman kasus bekerjasama dengan otoritas setempat. Dan jika sudah ada laporan resmi, KBRI Kamboja akan memberikan informasi lebih lanjut.

"KBRI Kamboja juga mengatakan bahwa pihaknya telah menerima aduan terkait dugaan penyekapan terkait WNI itu. Pihak KBRI juga sudah berkoordinasi dengan Kepolisian Kamboja untuk proses pembebasannya," pungkas Sakina.